kelebihan dan kekurangan cloud computing

Kelebihan dan Kekurangan Cloud Computing bagi Perusahaan

Kelebihan dan kekurangan cloud computing perlu di pahami terlebih dahulu sebelum diterapkan. Selama pandemi covid-19 banyak perusahaan menerapkan WFH atau work from home yang meningkatkan tren penggunaan cloud computing. 

Selain karena kebutuhan akses data fleksibel, cloud computing mendorong efisiensi biaya. Dengan mengadaptasi sistem ini biaya operasional dan pengadaan perangkat dapat di tekan. Efisiensi ini membantu perusahaan tetap berjalan meski bisnis belum pulih seluruhnya. 

Meski sudah menjadi tren, masih banyak perusahaan ragu untuk bermigrasi digital. Terutama untuk perusahaan di sektor konvensional. Migrasi masih belum menjadi urgensi selain itu dari sisi kelebihan dan kekurangan cloud computing perlu dipertimbangkan kembali. 

Apa itu Cloud Computing?

Semakin marak di gunakan perusahaan sejak tahun 2020, sebenarnya apa itu Cloud computing? Yaitu gabungan teknologi komputer dalam sebuah jaringan, memanfaatkan cloud platform untuk mengoperasikan program secara bersama-sama. 

Sistem tersebut dilakukan dalam satu waktu dan memerlukan sambungan internet. Sehingga mengakomodasi kendala jarak saat bekerja, di mana perusahaan menerapkan WFH. Dengan demikian operasional tetap berjalan meski tidak terjadi dalam satu kantor, mengandalkan kelebihan dan kekurangan cloud computing. 

Sistem ini juga sering disebut komputasi awan adalah layanan didasari permintaan untuk komputasi, data base, penyimpanan, aplikasi serta sumber daya IT lain menggunakan sebuah platform via internet. 

Banyak perusahaan memanfaatkan kelebihan cloud computing di bandingkan dedicated server. Dimana tidak lagi menggunakan penyimpanan server maupun hardisk. Mengandalkan sistem internet, memungkinkan pengguna dapat mengakses data kapan saja di mana saja. 

Perusahaan pengguna layanan ini dapat menyimpan file serta aplikasi jarak jauh. Jadi untuk mendapatkan file atau data yang di inginkan seseorang atau pengguna tidak harus datang ke lokasi tertentu. 

Contoh, ingin mengetahui data hasil penjualan periode terbaru, seorang manager pemasaran bisa langsung membuka penyimpanan data. Tidak perlu datang langsung ke kantor tempat bekerja. Cukup terhubung dengan internet semua file yang di inginkan bisa di buka. 

Fasilitas pendukung efisiensi kerja ini tidak gratis. Untuk bisa menggunakannya, Anda perlu membayar layanan. Ini juga jadi pertimbangan banyak perusahaan selain dari faktor kelebihan dan kekurangan cloud computing. 

Selengkapnya : Apa itu Cloud Computing?

Kelebihan Cloud Computing Bagi Perusahaan

Setiap kemajuan teknologi serta penerapannya dalam pekerjaan tentu terdapat kelebihan serta kekurangan. Pertama yang perlu di ketahui adalah dari sisi kelebihan penggunaan bagi keberlangsungan sistem dalam perusahaan. Berikut di antaranya. 

1. Mudah Diakses

Dampak positif penggunaan cloud computing yang utama adalah kemudahan untuk mengakses data. Anda bisa mengakses data yang terdapat di dalamnya di mana saja dan kapan saja. Asalkan Anda memiliki akses resmi atau ijin ke data dan menggunakan jaringan internet, maka data-data di dalamnya dapat di buka. 

Dengan demikian proses kerja menjadi semakin mudah di lakukan. Kemudahan di dapatkan juga dalam mengatur akses software, aplikasi, dan layanan tanpa perlu instalasi. Pengguna tidak perlu melakukan pemeliharaan sebab penyedia layanan sudah menyederhanakan proses tersebut melalui sumber daya yang ada.

2. Murah

Kelebihan dan kekurangan cloud computing selanjutnya dari segi biaya. Penggunaan sistem kerja ini mendukung efisiensi dari segi biaya. Besarnya biaya bisa di konsultasikan langsung dengan perusahaan IT yang menyediakan layanan. 

Namun yang pasti lebih murah di banding Anda membeli hardware, melakukan maintenance serta membayar biaya pemakaian listrik. Ini biasa jadi beban perusahaan yang menggunakan server in-house. Dengan menggunakan jasa IT, biaya untuk pengadaan server dalam kantor dapat Anda alokasikan untuk kebutuhan lain. 

3. Fleksibel

Sistem yang fleksibel juga jadi sisi kelebihan dan kekurangan cloud computing di mana jika data tersimpan terlalu besar, maka dengan otomatis dapat menambah kapasitasnya tanpa perlu menambah jumlah komputer. Anda bisa menambah kapasitas sesuai kebutuhan. 

Cukup menghubungi jasa perusahaan IT penyedia layanan tersebut, lalu minta penambahan kapasitas. Proses permohonan penambahan ini hanya perlu waktu beberapa menit. Hasilnya semakin banyak data mampu di simpan.

4. Dapat Disesuaikan Kebutuhan Bisnis

Kelebihan dan kekurangan cloud computing berpengaruh juga dalam manajemen data. Sejak awal kebutuhannya dapat di sesuaikan. Anda dapat lebih fokus pada aktifitas serta tujuan bisnis utama dengan waktu lebih baik. 

5. Aman

Tidak perlu khawatir dengan tingkat keamanan penyimpanan data sebab tingkat keamanan sangat kuat karena telah memenuhi standardisasi. Anda bisa mem-backup file yang ada sebagai antisipasi agar tidak hilang. 

Kekurangan Cloud Computing yang Perlu Diketahui

Dibalik semua kelebihan yang mendukung produktivitas perusahaan, Anda perlu memperhatikan kekurangannya. Berhubungan dengan koneksi internet, banyak yang perlu di pertimbangkan seperti keamanan, kualitas, biaya dan sebagainya. 

1. Bergantung Terhadap Koneksi Internet

Kelebihan dan kekurangan cloud computing berkaitan dengan koneksi internet. Sistem ini dapat optimal bekerja apabila ada koneksi internet dari device yang di gunakan. Tanpa jaringan yang memadai maka tidak dapat membuka file. 

Kekurangan ini sebetulnya mudah sekali di antisipasi. Sebab saat ini hampir setiap perusahaan memiliki jaringan internet stabil. Begitu juga setiap individu dalam perusahaan sudah memiliki gadget yang terkoneksi internet berkecepatan tinggi. 

2. Provider dapat mengakses data

Provider dari perusahaan cloud dapat mengakses data perusahaan Anda yang tersimpan di dalam komputer server. Keamanan data ini salah satu yang dapat menimbulkan risiko lain. Jadi perlu di pastikan bahwa provider yang di pilih benar-benar kredibel dan profesional. 

3. Belum sepenuhnya terintegrasi dan compatible terhadap berbagai platform

Risiko cloud computing ini juga perlu menjadi perhatian. Perlu pintar dalam memilih layanan supaya bisa di akses oleh semua gadget yang ada. Bukan hanya pemilik dan jajaran manajemen perusahaan, tapi juga seluruh karyawan bahkan klien. 

Tantangan Cloud Computing dalam Penerapannya

Pada kenyataannya ada banyak juga perusahaan yang belum siap bermigrasi menggunakan fasilitas digital satu ini. Tantangan yang perlu di hadapi masih jadi bahan pertimbangan, berikut di antaranya. 

1. Kurangnya keahlian dan pengetahuan secara teknis

Kendala-kendala yang muncul dalam penerapan cloud computing pertama, banyak pebisnis belum paham manfaat migrasi cloud. Beberapa perusahaan konvensional bahkan kesulitan membayangkan migrasi sistem yang sudah di gunakan. Kurangnya keahlian berisiko menimbulkan kesalahpahaman tentang kegunaannya secara spesifik. 

2. Masalah privasi

Kelebihan dan kekurangan cloud computing yang masih jadi pertimbangan adalah persoalan privasi. Privasi serta penyimpanan data sensitif masih menjadi sumber keraguan perusahaan untuk bermigrasi. 

Terutama saat memutuskan menggunakan jenis public cloud, di mana data akan di tempatkan pada server bersama. Keraguan semakin besar ketika pemberitaan potensi peretasan. Padahal perusahaan penyedia layanan sudah menerapkan sistem enkripsi data untuk memastikan data tetap aman.

3. Keamanan dan konektivitas

Masalah konektivitas juga jadi faktor kelebihan dan kekurangan cloud computing terutama jika perusahaan sedang merintis platform tertentu. Misalnya layanan internal hingga e-commerce. Gangguan jaringan dapat mengakibatkan kerugian, terutama dari segi kepercayaan konsumen.

4. Integrasi 

Bermigrasi dari lokal data menuju cloud di perlukan integrasi dan koneksi jaringan agar terhindar dari kegagalan transfer data. Belum lagi bila ada aplikasi yang perlu penanganan khusus. Dari sisi kelebihan dan kekurangan cloud computing ini di anggap tantangan. 

Perusahaan harus menyesuaikan model bisnis hingga sistem di lingkungan premises bisa berjalan lancar ketika berada dalam cloud. Sementara bagi para pegawai, di perlukan waktu tambahan guna memahami dan mempelajari sistem serta proses bisnis baru tersebut.

Dari semua tantangan tersebut perusahaan perlu belajar lagi dari perusahaan lain yang sukses menggunakannya. Sehingga kelebihan dan kekurangan cloud computing dapat di terapkan secara optimal bagi kemajuan bisnis.

Penerbit

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.